Efektifitas Guru BK dalam Melaksanakan Layanan Penempatan Penyaluran bagi Siswa Kelas IX untuk Melanjutkan Pendidikan ke SMA di SMP Negeri 5 Konawe Selatan

Raihan Azhar Ibrahim

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan layanan penempatan dan penyaluran, mengetahui upaya yang dilakukan guru BK di sekolah dalam mengarahkan siswa untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, dan mengetahui peran guru BK di sekolah dalam mengarahkan siswa melanjutkan  pendidikan  yang  lebih tinggi melalui pelaksanaan layanan penempatan dan penyaluran di SMP 5 Negeri Konawe Selatan. Adapun sebagai subjek dalam penelitian ini adalah guru BK dan siswa kelas IX SMP 5 Negeri Konawe Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yaitu meneliti terhadap efektifitas guru BK dalam melaksanakan layanan penempatan dan penyaluran bagi siswa kelas IX untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi ke SMA  di SMP 5 Negeri Konawe Selatan. Teknik pengumpulan data dilakukan observasi, dokumentasi, dan wawancara. Teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Setelah dilakukan penelitian diperoleh hasil sebagi berikut: 1) Pelaksanaan layanan dan penempatan dan penyaluran dilakukan sesuai dengan kebutuhan siswa. 2) Layanan diberikan bertujuan untuk membantu siswa dalam memahami tujuan dan manfaat pendidikan bagi dirinya, tetap bersemangat belajar dan melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi ke SMA. 3) Guru BK memiliki peran dalam mengarahkan siswa untuk memilih dan melanjutkan program pendidikan lebih tinggi yaitu ke SMA. Program pendidikan ini tentunya bermanfaat bagi diri siswa, bermanfaat bagi masa depan siswa. Guru BK sudah meyakinkan siswa untuk dapat melanjutkan pendidikan guna memperoleh masa depan yang lebih baik.


Full Text:

PDF

References


Abu Ahmadi & Widodo,(2004), Psikologi Belajar,Jakarta: Rineka Cipta.

Abu Bakar M. Luddin, (2009), Kinerja Sekolah dalam Kegiatan Bimbingan dan Konseling, Bandung: Cita Pusaka Media Perintis.

Ahmad Juntika Nurihsan,(2006), Bimbingan dan Konsling dalam Berbagai Latar Kehidupan, Bandung: Refika Aditama.

Depertemen Agama RI,(1984-1985), Al-qur’an dan Terjrmahannya, Jakarta: Yayasan Penyelenggaraan dan Penerjemah.

Depertemen Pendidikan Nasional, (2003), Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Balai Pustaka.

Dewa Ketut Sukardi, (1997), Bimbingan dan Konseling di Sekolah, Jakarta: Arcan.

Sugiyono, (2010), Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Bandung : Alfabeta.

Tarmizi, (2011), Pengantar Bimbingan dan Konseling, Medan: Perdana Publishing.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.