PROSES MEMBANGUN INTERAKSI INTERPERSONAL PADA AUD SELAMA MASA PANDEMI DITINJAU DARI PERSPEKTIF PERTEMANAN MELALUI MEDIA ONLINE

Devina Junita Sujaya

Abstract


Salah satu interaksi yang paling dibutuhkan adalah Hubungan Interpersonal, dalam hal ini adalah Komunikasi Interpersonal, dimana komunikasi interpersonal adalah soft skill yang tidak hanya berguna untuk kehidupan sekarang tetapi juga untuk kehidupan di dunia kerja nanti, terutama di masa seperti sekarang ini yang hampir semuanya memakai komunikasi online. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses membangun Interaksi interpersonal atau berkomunikasi melalui pertemanan di media online dan yang harus dilakukan agar anak tetap dapat memiliki interaksi atau komunikasi yang baik melalui pertemanan di media online. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif interpretif dengan pendekatan fenomenologi interpretatif. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara dan interview yang melibatkan seorang anak usia dini berusia 5 tahun dan seorang ibu yang berusia 38 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek masih sulit untuk berinteraksi dengan media online karena kurangnya komunikasi antara subjek dengan ibunya  dan tidak adanya stimulasi juga dukungan terhadap subjek dikarenakan kecemasan ibu subjek dalam menghadapi masa pandemi yang tidak kunjung berakhir. Ibu subjek berharap dengan adanya Pembelajaran Tatap Muka yang sudah mulai berjalan, dapat membangun dan menstimulasi kembali hubungan komunikasi subjek baik dengan media online dan dengan kehidupan nyata/riil.

 

 Kata kunci : Komunikasi Interpersonal, pertemanan, media online


Keywords


Kata kunci : Komunikasi Interpersonal, pertemanan, media online

Full Text:

PDF

References


Arief, Y. S., Krisnana, I., Ferdiana, H., & Rachmawati, P. D. (2012). Peningkatan Perkembangan Multiple Intelligences Anak Usia Prasekolah Melalui Stimulasi Alat Permainan Eduaktif. Ners, 7(1), 64–70.

DeVito, J. (1991). The Interpersonal Communication Course. Basic Communication Course Annual, 3(1), 1–20.

Falkus, G., Tilley, C., Thomas, C., Hockey, H., Kennedy, A., Arnold, T., Thorburn, B., Jones, K., Patel, B., Pimenta, C., Shah, R., Tweedie, F., O’Brien, F., Leahy, R., & Pring, T. (2016). Assessing the effectiveness of parent-child interaction therapy with language delayed children: A clinical investigation. Child Language Teaching and Therapy, 32(1), 7–17. https://doi.org/10.1177/0265659015574918

Indriasih, A., & . J. (2017). Penerapan Permainan Berbasis Kecerdasan Majemuk Untuk Meningkatkan Kreativitas Anak Usia Dini. Paudia : Jurnal Penelitian Dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini, 6(1), 124–140. https://doi.org/10.26877/paudia.v6i1.1870

Smith, J. A., Flowers, P., & Larkin, M. (2009). Interpretative Phenomenological Analysis : Theory , Method and Research. January.

Moleong, Lexy J. 2018. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Rosdakarya

Mulyana, Deddy. 2013. Ilmu Komunikasi: Suatu Pengantar. Bandung: Remaja Rosdakarya

Orehek, E., Forest, A. L., & Barbaro, N. (2018). A People-as-Means Approach to Interpersonal Relationships. Perspectives on Psychological Science, 13(3). https://doi.org/10.1177/1745691617744522

Qazi, A., Qazi, J., Naseer, K., Zeeshan, M., Qazi, S., Abayomi-Alli, O., Said Ahmad, I., Darwich, M., Ali Talpur, B., Hardaker, G., Naseem, U., Yang, S., & Haruna, K. (2021). Adaption of distance learning to continue the academic year amid COVID-19 lockdown. Children and Youth Services Review, 126(April), 106038. https://doi.org/10.1016/j.childyouth.2021.106038

Thijs, J., Koomen, H., Roorda, D., & ten Hagen, J. (2011). Explaining teacher–student interactions in early childhood: An interpersonal theoretical approach. Journal of Applied Developmental Psychology, 32(1). https://doi.org/10.1016/j.appdev.2010.10.002

Solomon, D., & Theiss, J. (n.d.). Interpersonal Communication Putting Theory into Practice.

Version, D. (2012). Interpretative phenomenological analysis Part II Methods. https://doi.org/10.1002/9781119973249

Wallace, P. (n.d.). The psychology of the internet.

Yin, H., & Shi, L. (2021). Which Type of Interpersonal Interaction Better Facilitates College Student Learning and Development in China: Face-to-Face or Online? ECNU Review of Education. https://doi.org/10.1177/20965311211010818


Refbacks

  • There are currently no refbacks.