Analisis Kebutuhan Multimedia Pembelajaran Untuk Menstimulus Kemampuan Komunikasi Matematis

Fatimatus Solihah, Suparman Suparman

Abstract


komunikasi matematis merupakan kemampuan  peserta didik dalam mengekspresikan ide seputar matematika serta merancang model matematika baik secara lisan, visual dan tertulis. Kemampuan komunikasi matematis siswa dapat diamati dari indikator berikut: (1) kemampuan menyatakan gambar atau diagram menjadi ide-ide matematika, (2) kemampuan mengungkapkan kejadian sehari-hari dalam simbol matematika, (3) kemampuan dalam menjelaskan situasi, ide atau hubungan matematikadengan aljabar atau grafik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptip kualitatif dimana subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII  MTs Muhammadiyah Karangkajen. Penelitian ini bertujuan menganalisis bahan ajar yang sesuai dengan Standar Pembelajaran, karakteristik sumber belajar, karakteristik siswa.Hasil Penelitian ini menemukan kemampuan komunikasi matematis siwa masih rendah dan sumber belajar atau bahan ajar yang digunakan guru belum dapat menstimulus kemampuan komunikasi matematis siswa, jadi siswa membutuhkan multimedia pembelajaran berbasis pembelajaran PBL untuk menstimulus kemampuan komunikasi matematis.

Full Text:

PDF (205-210)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.