Penguatan Pendidikan Karakter dalam Bimbingan dan Konseling Berorientasi Pada Psychological Well Being Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Banguntapan

Muh Ghulam Ghufron Abqa, Hurin Nabila, Kiki Indriyani, Agungbudiprabowo Agungbudiprabowo

Abstract


Sebagai bagian integral dari pembelajaran, tugas bimbingan dan konseling adalah pemajuan dan kemandirian peserta didik untuk mencapai perkembangan yang utuh dan optimal. Guru harus memperlakukan pendidikan karakter sebagai salah satu praktik pengajaran yang paling mendesak di sekolah untuk mengembangkan peserta didik tidak hanya dari sisi intelektual tapi juga dari sisi kepribadian. Pendidikan karakter bertujuan dalam  meningkatkan dan mendukung karakter  manusia agar mampu menjalani kehidupan spiritualnya. Dilihat dari tujuannya yang membutuhkan kesejahteraan psikologis yang melihat keberadaan individu sebagai manusia seutuhnya yang mampu berkembang, memuaskan kebutuhannya dan mempengaruhi lingkungan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian systematic literature review. Artikel yang dipilih merupakan hasil penelitian dari tahun 2016-2022 dan ditemukan data sebanyak 31.900 dengan kata kunci “Penguatan Pendidikan Karakter”. Adapun kontribusi dari penelitian ini adalah dalam rangka membantu guru bimbingan dan konseling dalam mengetahui model penguatan pendndikan karakter pada siswa dalam bimbingan dan konseling yang berorientasi pada psychological well being.

Keywords


Pendidikan Karakter, Bimbingan dan Konseling, Psychological Well Being

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.