PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TIME TOKEN TERHADAP ORAL ACTIVITY DAN HASIL BELAJAR LEVEL C1–C4 PADA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 2 MINGGIR

Deni Hutama Putra

Abstract


Pembelajaran yang kurang bervariasi karena guru dominan menggunakan metode ceramah dan diskusi, serta tanpa penggunaan model pembelajaran berdampak pada rendahnya oral activity  dan hasil belajar peserta didik di SMP Muhammadiyah 2 Minggir Sleman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran time token terhadap oral activity dan hasil belajar C1-C4 peserta didik kelas VIII pada materi zat aditif dan zat adiktif di SMP Muhammadiyah 2 Minggir Sleman.

Penelitian ini berjenis quasi eksperimen design. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII  SMP Muhammadiyah 2 Minggir Sleman tahun ajaran 2018/2019 dengan jumlah siswa 63 peserta didik. Sampel penelitian ini adalah sampel jenuh yaitu semua kelas digunakan untuk penelitian. Kelas VIII A sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi dan tes. Instrumen penelitian berupa lembar observasi dan soal pretest dan posttest. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif dengan bantuan software SPSS.

Hasil penelitian menunjukkan: 1) terdapat perbedaan oral activity antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji Mann Whitney diperoleh nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05. 2)ctidak terdapat perbedaan hasil belajar C1-C4 antara kelas eksperimen dan kelas kontrol karena diperoleh nilai sig. dari uji Mann Whitney sebesar 0,073 > 0,05. Berdasarkan analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran time token berpengaruh terhadap oral activity tetapi tidak berpengaruh terhadap hasil belajar C1-C4 peserta didik.

Kata kunci : Hasil belajar C1-C4, time token, oral activity

 


Keywords


Hasil belajar; C1-C4; oral activity; time token

Full Text:

PDF

References


Rosa, F. O. (2015). Analisis Kemampuan Siswa Kelas X pada Ranah Kognitif, Afektif dan Psikomotorik. Omega: Jurnal Fisika dan Pendidikan Fisika, 1(2), 24-28.

Siregar, M. R. (2019). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Time Token Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa di SMK Negeri 2 binjai Tahun Pelajaran 2018/2019. Jurnal MathEducation Nusantara, 2(1), 35-38.

Sugiyono, 2012. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif Dan R & D. Alfabeta: Bandung.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.