PENGEMBANGAN PRODUK JAMU PADA USAHA MIKRO, KECIL, MENENGAH (UMKM) JAMU DI DESA TAMANAN BANGUNTAPAN BANTUL

Putri Rachma Novitasari, Deasy Vanda Pertiwi, Etika Dyah Puspitasari

Abstract


Permintaan terhadap produk jamu, diyakini meningkat seiring beberapa dengan perkembangan jaman. Hal ini terkait dengan kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya. Untuk itu, Pemerintah bekerja sama dengan seluruh sektor untuk memberdayakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam pengembangan jamu.

Di Desa Tamanan Bantul, terdapat UMKM Jamu Asy-Syifa’ yang memiliki potensi besar untuk memproduksi produk olahan jamu modern. Namun, upaya untuk meningkatkan produksi dan omset penjualan perlu ditopang dengan perbaikan manajemen produksi dan sarana pendukung produksi, serta penataan manajemen dan sistem pemasaran dengan media online. Tujuan pelaksanaan Pengabdian Pada Masyarakat ini adalah untuk meningkatkan produksi baik kuantitas dan kualitas, meningkatkan motivasi dalam berwirausaha bagi mitra, pemahaman dan ketrampilan mitra, omset penjualan dari masing masing mitra, kesehatan masyarakat, menghasilkan produk jamu serta varian jenis lainnya.

Pelaksanaan kegiatan pada UMKM di Desa Tamanan, Banguntapan, Bantul dilaksanakan pada tanggal 21 Agustus 2022. Program ini diikuti oleh 14 peserta. Dampak dari pelaksanaan pada UMKM Asy Syifa’ di Desa Tamanan Banguntapan Bantul ini adalah adanya peningkatan produksi setelah adanya sosialisasi motivasi berwirausaha, adanya peningkatan ketrampilan dalam membuat jamu modern setelah diikutkan dalam pelatihan khusus jamu modern, serta adanya peningkatan promosi jamu setelah Tim Pengabdian Pada Masyarakat melakukan pendampingan pembuatan media promosi dengan media online.


Keywords


Desa Tamanan, pengembangan UMKM, jamu modern, media online

Full Text:

PDF

References


Anonim. Biopharmaca. (2021). Available from: http://biofarmaka.ipb.ac.id/

Inspiro. (2021). Jumlah Penduduk Usia Kerja Kecamatan Banguntapan, Kabupaten Bantul, D.I Yogyakarta. Available from: https://kependudukan.jogjaprov.go.id/statistik/penduduk/

pekerjaan/16/0/12/02/34.clear

PemprovBantul. Tamanan. (2022). Internet. Available from: https://tamanan.bantulkab.go.id/ first

Kemenkes RI., 2010. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Nomor 003/MENKES/PER/I/2010, Tentang Saintifikasi Jamu dalam Penelitian Berbasis PelayananKesehatan.http://www.hukor.depkes.go.id/up_prod_permenkes/PMK%20No.003%20tt g%20Saintifikasi%20Jamu%20Dalam%20Penelitian%20Berbasis%20Pelay anan%20Kesehatan.pdf (diakses tanggal 28 Agustus 2022)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Putri Rachma Novitasari, Deasy Vanda Pertiwi, Etika Dyah Puspitasari

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Seminar Nasional Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan
LPPM Universitas Ahmad Dahlan
UAD Kampus 2 Unit B, Jl. Pramuka No.5F, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
Email: lppm@uad.ac.id


p-ISSN: 2686-2972 | e-ISSN: 2686-2964


This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License