Peningkatan ketahanan pangan di Cokrokusuman Yogyakarta dengan budidaya lele dalam ember

Zuchrotus Salamah, Hadi Sasongko, Sabirin Matsyeh

Abstract


Pandemi COVID-19 yang terjadi di Indonesia sudah satu tahun terakhir tidak dipungkiri membawa pengaruh yang signifikan terhadap berbagai sektor kehidupan seperti perekonomian, sosial, dan pangan. RW 09 di Cokrokusuman memiliki jumlah penduduk yang relative padat juga terkena imbas dari Covid-19 ini, maka perlu dilakukan berbagai aktifitas yang bermanfaat dan dapat menjadi alternatif untuk meningkatkan kemampuan dan kemandirian pangan dengan memberdayakan masyarakat setempat. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan masyarakat mengelola lingkungan, meningkatkan keterampilan masyarakat dalam budidaya ikan dan tanaman dalam ember, dan meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai gizi dan Kesehatan. Mitra kegiatan ini adalah Aisyiah Ranting Cokrokusuman dan warga RW 09 Cokrokusuman. Solusi yang dapat dilakukan untuk peningkatan ketahanan pangan di RW 09 Cokrokusuman adalah dengan meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pengelolaan lingkungan, budikdamber sekaligus menanam tanaman sayuran, serta mengenalkan gizi yang terkandung dalam makanan yang dikonsumsi. Kegiatan yang dilakukan berupa penyuluhan dan pelatihan. Metode yang digunakan adalah Ceramah, diskusi, tanya jawab, dan demonstrasi. Evaluasi dilakukan setiap selesai kegiatan dengan menggunakan kuisioner. Kegiatan dilaksanakan di Musholla Cokrokusuman RW 09 Yogyakarta, pelaksanaannya pertemuan dan pendampingan di rentang waktu antara tanggal 9 Juni, 12 Juni dan 13 Juni 2021. Dampak secara ekonomi tampak pada saat panen, pertama dilakukan bulan Agustus dan panen kedua di bulan Oktober. Kegiatan penyuluhan dan pendampingan dilanjutkan sampai bulan Oktober 2021. Dari kegiatan PPM ini peningkatan pengetahuan dan keterampilan budidaya lele dalam dari warga Cokrokusuman tercapai.

Keywords


Cokrokusuman, Budidaya Lele, Ketahanan pangan

Full Text:

PDF

References


Nursandi. 2018. Budidaya Ikan Dalam Ember “Budikdamber” dengan Aquaponik di Lahan Sempit. Prosiding Seminar Nasional PengembanganTeknologi Pertanian Politeknik Negeri Lampung 08 Oktober 2018 ISBN 978-602-5730-68-9 halaman 129-136 http://jurnal.polinela.ac.id/index.php/PROSIDING

Febri, Fiddini Alham , Astri Afriani. 2019. Pelatihan BUDIKDAMBER (Budidaya Ikan Dalam Ember) di Desa Tanah Terban Kecamatan Karang Baru Kabupaten Aceh Tamiang. Proceeding Seminar Nasional Politeknik Negeri Lhokseumawe Vol.3 No.1 Oktober 2019 | ISSN: 2598-3954

Haidiputri dan M. Syarif Hidayatullah Elmas. 2021. Pengenalan Budikdamber (Budidaya Ikan Dalam Ember) Untuk Ketahanan Pangan Di Kecamatan Dringu Kabupaten Probolinggo. Jurnal Abdi Panca Marga, Vol. 2, No. 1, Mei 2021 e-ISSN 2746-4105

Masitoh, Dedeh Sri Sudaryanti, Andri Helmi Munawar, Mira Rahmawati. 2020. Optimalisasi Kawasan Rumah Pangan Lestari Dengan Budikdamber Untuk Meningkatkan Ketahanan Pangan Masyarakat Di Masa Pandemic Covid-19 Di Desa Sukamahi Kecamatan Sukaratu Kabupaten Tasikmalaya. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Universitas Pamulang. Volume: 1 Nomor: 3 p-ISSN: 2721-0235 e-ISSN: 2723-4517

Oktarina , S., Junaidi, Y., Alamsyah, I. Dan Aryani, D. 2015. Introduksi Budidaya Sayuran Organik Menggunakan Pipa Paralon Di Desa Tanjung Seteko Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir. Jurnal Pengabdian Sriwijaya. Diakses pada 28 Oktober 2017

Perwitasari, Tatik Amani dan Tim KKN Desa Gending. 2019. Penerapan Sistem Akuaponik (Budidaya Ikan Dalam Ember) Untuk Pemenuhan Gizi Dalam Mencegah Stunting Di Desa Gending Kabupaten Probolinggo. Jurnal Abdi Panca Marga, Vol.1, No. 1, November 2019 e-ISSN: xxx-xxx

Salamah dan Hadi Sasongko. 2020. Pemberdayaan masyarakat di kampung Cokrokusuman Yogyakarta dengan budidaya tanaman organik. Proseeding Seminar Nasional Hasil Pengabdian kepada Masyarakat 21 November 2020, Hal. 589-596 e-ISSN: 2686-2964

Susetya, Zulham Apandy Harahap. 2018. Aplikasi Budikdamber (Budidaya Ikan Dalam Ember) Untuk Keterbatasan Lahan Budidaya Di Kota Medan. ABDIMAS TALENTA. ISSN Printed Version: 2549-4341 ISSN Online Version: 2549-418X ABDIMAS TALENTA 3 (2) 2018: 416-420 http://jurnal.usu.ac.id/abdimas


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Zuchrotus Salamah, Hadi Sasongko, Sabirin Matsyeh

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Seminar Nasional Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan
LPPM Universitas Ahmad Dahlan
UAD Kampus 2 Unit B, Jl. Pramuka No.5F, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
Email: lppm@uad.ac.id


p-ISSN: 2686-2972 | e-ISSN: 2686-2964


This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License