Implementasi Pendidikan Kedamaian pada Seting Sekolah Menengah di Indonesia

Agus Supriyanto, Wahyu Nanda Eka Saputra, Budi Astuti, Yulia Ayriza, Lisa Dwi Andriani

Abstract


Salah satu tujuan pendidikan secara mengembangkan manusia Indonesia dan mencerdaskan kehidupan bangsa. Akan tetapi berbagai permasalahan muncul dan mengakibatkan terhambatnya tujuan pendidikan yang sudah dicanangkan. Salah satu masalah yang muncul di kalangan siswa sekolah menengah adalah kekerasan, baik kekerasan fisik maupun verbal. Bahkan, saat ini juga terjadi permasalahan kekerasan di kalangan remaja di media sosial yang disebut online aggression. Salah satu upaya yang bisa dilakukan untuk mengantisipasi dan mengatasi permasalahan tersebut adalah implementasi dari pendidikan kedamaian. Konsep pendidikan kedamaian ini berupaya untuk membelajarkan siswa untuk berpikir damai melalui proses pembelajaran yang berlangsung di sekolah. Sehingga siswa mampu berdamai dengan dirinya sendiri, berdamai dengan sosialnya, dan berdamai dengan lingkungannya (bumi). Kajian tentang pendidikan kedamaian ini seyogyanya menjadi perhatian bagi praktisi pendidikan untuk mengintegrasikan pendidikan kedamaian dalam kurikulum sekolah.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.