Analisis koefisien gesek statis dan kinetis berbagai pasangan permukaan bahan pada bidang miring menggunakan aplikasi analisis video tracker

Siti Humairo, R B Astro, D Amirudin, D H Mufida, S Viridi

Abstract


Penelitian dilakukan untuk menentukan nilai koefisien gesek statis ) dan kinetis ) berbagai pasangan permukaan bahan. Komponen dari sistem utama yang digunakan adalah sebuah landasan dan beban yang terdiri dari lima jenis permukaan bahan berbeda (aluminium, kayu, kaca, jubin, dan plastik). Nilai diperoleh dari eksperimen dengan mencari sudut kemiringan landasan saat benda tepat akan bergerak pada bidang miring. Sedangkan diperoleh dengan mengamati luncuran benda dari titik puncak bidang untuk kemiringan yang telah diatur besar sudutnya. Eksperimen dilakukan antar permukaan benda sejenis dan kombinasi, kemudian didokumentasikan dalam bentuk video. Data selanjutnya dianalisis menggunakan aplikasi analisis video tracker. Hasilnya diperoleh nilai terkecil diberikan oleh pasangan permukaan Jubin-Jubin (0.291 0.004) dan nilai terbesar Aluminium–Kayu (0.65 0.013). Untuk pasangan permukaan Plastik-Kaca (0.195 0.002) memberikan nilai paling kecil sedangkan nilai terbesar oleh pasangan Aluminium – Aluminium (0.4 0.003).

Full Text:

PDF

References


Halliday, Resnick and Walker 2010 Fisika Dasar Jilid 1 Edisi 7 (Jakarta: Erlangga)

Abdullah M 2016 Fisika Dasar 1 (Bandung: Penerit ITB)

Priyono J 2014 Penenerapan Metode Video Tracking pada Pengukuran Koefisien Gesek Kinetis Luncuran: Pros. Pertemuan Ilmiah XXVIII (Yogyakarta, 26 April 2014) (Yogyakarta: Himpunan Fisika Indonesia) pp 50-53


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


--oo0oo--

QUANTUM, Seminar Nasional Fisika dan Pendidikan Fisika is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License. Copyright © Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD). All right reserved. ISSN: 2477-1511

Kunjungan Web
Analytics Made Easy - StatCounter