Efektivitas e-Learning Mupat Belajar sebagai Media Pembelajaran Daring Kelas XI MIPA SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta

Arief Widiyantoro, Etika Dyah Puspitasari

Abstract


Pandemi Covid-19 mempengaruhi pembelajaran secara langsung yang merupakan metode pembelajaran yang telah digunakan sejak lama. dan harus dilakukan secara jarak jauh. SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta sebagai salah satu lembaga pendidikan dasar di bawah Kementerian Agama mengambil keputusan untuk memanfaatkan aplikasi e-learning mupat belajar yang digunakan dalam pembelajaran jarak jauh. Peserta didik SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta memiliki sifat yang berbeda, yang disebabkan oleh berbagai faktor peserta didik yang tidak dalam satu kota atau berbeda daerah yang ada dari luar daerah yogyakarta. Penggunaan E-learning mupat belajar pada pembelajaran biologi ini sangat berpengaruh terutama pada kelas XI MIPA di SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta yang akan melaksanakan ANBK. Pembelajaran dengan menggunakan e-learning mupat belajar dapat memberikan kemudahan dalam belajar yang membantu siswa kelas XI MIPA SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta untuk menghadapi ANBK. Tujuan penelitian ini untuk melihat efektivitas e-learning mupat belajar sebagai media pembelajaran daring pada kelas XI MIPA SMA Muhammadiyah 4 Yogyakarta. Metode penelitian ini dengan menggunakan deskriptif kuantitatif yang pengambilan data diambil menggunakan kuesioner. Pada hasil perhitungan persentase mendapatkan rata-rata 72,4 % yang tergolong kategori tinggi  terdiri dari aspek motivasi, aspek kemudahan dalam pembelajaran dan aspek kegunaan dan manfaat e-learning mupat belajar, dengan kesimpulan bahwa penggunaan e-learning mupat belajar sebagai media pembelajaran daring pada siswa kelas XI MIPA menunjukkan pembelajaran tergolong efektif.

Key Words: Efektivitas e-learning, media pembelajaran daring


Full Text:

PDF

References


A Rachmat, I. K. (2020). Analisis Efektifitas Pembelajaran Daring (Online) Untuk Siswa SMK Negeri 8 Kota Tangerang Pada Saat Pandemi Covid 19. Magister Teknik Elektro Universitas Mercu Buana, 1-7.

Budiyono. (2003). Metodologi Penelitian Pendidikan. Surakarta: UNS Press.

Dhani, A. R. (2021). EFEKTIVITAS E-LEARNING MADRASAH DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI DI MAN 3 JOMBANG. EDUTECH : Jurnal Inovasi Pendidikan Berbantuan Teknologi.

Entika, H., & Ling, Y. (2019). The Importance of Immediate Constructive Feedback on Students‟ Instrumental Motivation in Speaking in English. Britain International of Linguistics, Arts and Education (BIoLAE) Journal, 1-7.

Jogiyanto, H. (2007). Sistem Informasi Keperilakuan. Yogyakarta.

Maulana, M. A. (2021). EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING SISWA KELAS X IPA TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI PADA KONSEP BIODIVERSITAS. JRIP: Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran, 85-95.

N, K., & Tatsqif, H. L. (2019). Efektivitas Pembelajaran Berbasis Daring: Sebuah Bukti Pada Pembelajaran Bahasa Inggris. Jurnal Tatsqif, 19-33.

Oktavian, R., & Aldya, R. F. (2020). Efektivitas Pembelajaran Daring Terintegrasi Di Era Pendidikan 4.0. Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan, 129-135.

Sutini, M. M. (2020). Efektivitas Pembelajaran Daring Dengan Menggunakan E-learning Madrasah Terhadap Optimalisasi Pemahaman Matematika Siswa. JRPM (Jurnal Review Pembelajaran Matematika), 124-136.

Venkatesh, V. (2000). Determinants of perceived ease of use: integrating control, instrinsic motivation, and emotion. Information System Research, 342-365.

WICAKSONO. (2011). EFEKTIVITAS METODE PEMBELAJARAN. JAKARTA: WORDPRESS.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.