Rasulan Bersih Desa sebagai Bentuk Penerapan Literasi Budaya di Desa Kepek

Santi Sartika, Vera Yuli Erviana, Era Fadzira, Guritno Danar Dana

Abstract


Rasulan Bersih Desa dilatarbelakangi oleh rasa syukur masyarakat atas hasil panen dengan prosesi penyerahan gunungan ke pemerintah atau pamong desa yang nantinya akan diserahkan kembali kepada masyarakat ditambah dengan penyerahan uang receh dengan beras kuning. Dilaksanakan setiap tanggal 28 April atau Jumat Legi yang diikuti oleh seluruh warga Desa Kepek dengan masing-masing dusun membawa 1 kesenian tradisional yang ada di Kepek. Tujuan diadakannya rasulan sebagai bentuk rasa syukur terhadap hasil panen hasil bumi yang melimpah sekaligus untuk merti dusun dan bersih desa mengharap keselamatan dan menolak marabahaya terhadap seluruh warga Desa Kepek. Kegiatan ini menggunakan tahapan prakegiatan berupa tirakatan, jamasan pusaka, dan bersih makam. Tahap kegiatan kirab budaya dari masing-masing pedukuhan. Tahap pasca kegiatan berupa wayangan. Dari hasil pengamatan dan wawancara dari Tim PPK Ormawa UKM Pramuka lakukan dapat diperoleh hasil bahwa penguatan budi pekerti telah ditanamkan sejak kecil dengan mengenalkan tradisi Rasulan kepada masing-masing individu dan pengenalan literasi budaya berupa penampilan kesenian yang ditampilkan dari masing-masing padukuhan. Media dalam proses penguatan nilai-nilai budi pekerti dan literasi budaya yaitu dengan menggunakan perlengkapan tradisi Rasulan yang berupa simbol dan memiliki makna berupa busana tradisional dan gamelan. Pengenalan nilai-nilai tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi masyarakat tertentu saja melainkan untuk masyarakat umum, baik muda maupun tua.

Keywords


Rasulan; Desa Kepek; literasi budaya

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Santi Sartika, Vera Yuli Erviana, Era Fadzira, Guritno Danar Dana

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Seminar Nasional Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan
LPPM Universitas Ahmad Dahlan
UAD Kampus 2 Unit B, Jl. Pramuka No.5F, Pandeyan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55161
Email: lppm@uad.ac.id


p-ISSN: 2686-2972 | e-ISSN: 2686-2964


This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License