Penerapan perangkat pembelajaran fisika berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan kemampuan metakognitif siswa di SMK Negeri 1 Mootilango

Sri Wahyuni Abubakar, Yoseph Paramata

Abstract


Penelitian ini mendeskripsikan tentang upaya peningkatan kemampuan metakognitif siswa pada konsep fluida dengan menggunakan perangkat yang berbasis kearifan lokal. Penelitian ini menggunakan rancangan One Group Pretest-Posttest Design. Sampel penelitian ini adalah siswa SMK kelas X suatu sekolah di Kabupaten Gorontalo yang dipilih dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah tes kemampuan metakognitif berbentuk uraian, lembar observasi aktivitas siswa, dan angket untuk memperoleh respon siswa terhadap penerapan perangkat pembelajaran fisika berbasis kearifan lokal. Analisis data dilakukan dengan menggunakan N-gain ternormalisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan perangkat pembelajaran berbasis kearifan lokal lokal dapat meningkatkan kemampuan metakognitif siswa dengan rerata nilai N-gain ternormaliasi sebesar 0,69 pada kriteria sedang; rerata persentase hasil pengamatan lembar observasi aktivitas siswa 76%; dan respon siswa terhadap penerapan perangkat pembelajaran fisika berbasis kearifan lokal cukup positif.

Full Text:

PDF

References


Efyord, H. (1993). Relevant Education: The Cultural Dimensions. Papua New Guinea Journal Of Education, 29.

Astin Lukum, L. A. (2015). Metakognisi Dalam Pembelajaran Kesetimbangan Kimia. 3.

Mathis, W. (2013). Research Based Options for Education Policymaking. Twenty First Century Skills adn Implication. Colorado Boulder: University of Colorado Boulder.

Ariesta, S. (2011). Pengembangan Perangkat Perkuliahan Kegiatan Laboratorium Fisika Dasar II Berbasis Inkuiri Terbimbing Untuk Meningkatkan Kerja Imliah Mahasiswa. Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia, 62-68.

Jumiati, Sari M., & Akmalia, D. (2011). Peningkatan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Model Numbereds Heads Together (NHT) Pada Materi Gerak Tumbuhan di Kelas VIII SMP Sei Putih Kampar. Lectura, 161-185


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


--oo0oo--

QUANTUM, Seminar Nasional Fisika dan Pendidikan Fisika is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License. Copyright © Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD). All right reserved. ISSN: 2477-1511

Kunjungan Web
Analytics Made Easy - StatCounter