Rangkaian darlington dalam pembuatan chart elektronik (studi eksperimen guru-guru fisika se-Kabupaten Tangerang)

Mujadi Mujadi

Abstract


Kemampuan Guru dalam menerapkan nilai-nilai akademis dan mengembangkan dalam karya karsa bagi guru-guru Fisika di SMA amat sangat diperlukan pada era kemajuan teknologi informasi yang semakin pesat. Inovatif, terampil, dan kreatif seorang guru khususnya guru Fisika disekolah merupakan suatu keharusan untuk di miliki. Perkembangan teknologi sangatlah beragam, salah satu diantaranya adalah teknologi pembelajaran dengan menggunakan media yang sangat membantu siswa dalam memahami dan mengetahui dasar-dasar teknologi itu dibuat. Diantara guru-guru yang paling siap dan mampu berkarya, karsa, dan cipta di sekolah-sekolah adalah guru bidang studi Fisika. Dasar-dasar pengetahuan, teori fisika, hukum-hukum fisika, serta postulat fisika yang dimiliki mampu menjawab produk-produk teknologi yang menyebar dan dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai contoh perkembangan IT yang diwujudkan dalam sebuah computer, radio, dan televisi dimana didalamnya mempunyai otak yang sangat canggih dan diberi nama IC yang dibentuk dari sekumpulan transistor dengan kaki tiganya mampu memberikan nilai teknologi yang sangat besar sekali. Bagaimana kemampuan guru-guru Fisika SMA Negeri Kabupaten Tangerang berinovasi dengan komponen transistor yang murah dan mudah didapat dapat memberikan andil meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah? Sebuah karya cipta media Chart Elektronik yang dibuat oleh guru-guru Fisika SMANegeri Kabupaten Tangerang mampu mewujudkan harapan peningkatan kualitas pembelajaran materi yang beragam disekolah.

Full Text:

PDF

References


Ahmad, Jayadin. 2007. Ilmu Elektronika. Electronik Book [2] Blocher, R. 2004.DasarElektronika. Yogyakarta: PenerbitAndi Yogyakarta. [3] Chattopadyay, D. 1989. Foundations of Electronic. Calcutta City: University of Calcutta [4] Hasibuan, Ir. Rachman, dkk. 2007. Rangkaian Listrik II. Medan: Universitas Sumatera Utara [5] Ibrahim Kf. (1996). Teknik Digital. Jogyakarta: Audi Offset. [6] Malvino Albert. P (1985). Prinsip-prinsip Elektronik. Jakarta: Gramedia. [7] Rio Reka S & Lida Masamori (1989). Fisika dan Teknologi Semi Konduktor. Jakarta: Gramedia. [8] Rusmadi. (1995). Digital dan Rangkaian. Bandung: Pioner Jaya. [9] Schormmers. (1992). Elektronika Eksperimen Rangkaian DC. Jakarta: Gramedia [10] Siregar, W. 2004. Electrical Utilities. Jakarta: Erlangga.

Sutrisno. 1986. Elektronika Teori dan Penerapannya. Bandung: ITB


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


--oo0oo--

QUANTUM, Seminar Nasional Fisika dan Pendidikan Fisika is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License. Copyright © Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta (UAD). All right reserved. ISSN: 2477-1511

Kunjungan Web
Analytics Made Easy - StatCounter